Sabtu, 29 Januari 2011

kekuatan cinta

Cinta adalah sebuah perasaan yang ingin membagi bersama atau sebuah perasaan afeksi terhadap seseorang. Pendapat lainnya, cinta adalah sebuah aksi/kegiatan aktif yang dilakukan manusia terhadap objek lain, berupa pengorbanan diri, empati, perhatian, memberikan kasih sayang, membantu, menuruti perkataan, mengikuti, patuh, dan mau melakukan apapun yang diinginkan objek tersebut.itu menurut wikipedia.

cinta itu melebihi dari segalanya. cinta sama keluarga, cinta sama benda, cinta sama seseorang lawan jenis, atau apaun itu. tidak ada yang bisa menghalangi lagi kalau seseorang sudah terkena kekuatan cinta. entah seberapa besar kekuatan itu, yang jelas kekuatan cinta bisa mengalahkan segala-galanya.

ketika seseorang yang sangat cinta dengan sepedah butuhnya, sampai kapanpun dia akan merawat dan menyimpan sepedah itu, tidak peduli cercaan dan ejekan yang orang kasih ke dy tentang sepedahnya dia hanya membalas dengan senyum manis, mungkin aneh ketika melihat orang yang begitu cinta dengan sepedahnya, tapi itulah cinta.

begitu juga ketika seseorang cinta dengan pasangan (orang juga). tidak peduli dengan fisik, tidak peduli dengan materi atau apapun itu, karena perasaan lebih berperan disini, bukan lagi logika yang sering kita pakai untuk memecahkan rumus-rumus disaat kuliah. tidak salah klo ada yang menyebutkan cinta itu buta, cinta itu sadis, cinta itu romantis, cinta itu menyenangkan, cinta itu menyiksa.

cinta itu rasanya macam-macam, ketika kita sudah cinta dengan sesorang kita akan sulit untuk melepaskan cinta kita ke orang tersebut, meskipun dy sudah punya pasangan. cinta juga bisa membuat kita berubah, yang semula pereman ketika mengenal cinta bisa berubah menjadi ustad (cwe yg dicintainya anak ustad). ataupun sebaliknya. cinta itu memang buta, sekali lagi buta, tidak memandang bulu. ketika kita sudah putus dengan pacar kita, terkadang kita tidak bisa melupakannya dengan mudah butuh waktu untuk melupakannya, karena apa? tentu saja karena masih tersisa puingpuing cinta.

ketika kita cinta dengan seseorang, belum tentu cinta kita terbalaskan oleh orang itu, belum tentu cinta kita diterima oleh orang itu. cinta itu memang sadis
duduk berdua di meja yang tidak terlalu besar, ditemani dengan beberapa lilin yang memancarkan cahaya indahnya dengan diiringi alunan musik yang begitu indah didengar ditelinga dan begitu mengena di hati. cinta memang romantis.

kekuatan cinta memang sangat dasyat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar